Guru dan Murid Mengaji Terkonfirmasi Positif Covid-19


Dibaca: 1497 kali 
Rabu, 22 Juli 2020 - 09:32:50 WIB
Guru dan Murid Mengaji Terkonfirmasi Positif Covid-19 dr Amelia Nasrin

Teluk Kuantan, HarianTimes.com - Usai guru mengajinya di Kabupaten Dharmasraya, Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) dinyatakan terkonfirmasi Positif Covid-19. An HBA (10) merupakan seorang murid mengaji yang berdomisili di Kecamatan Pucuk Rantau, Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Riau kini dirawat di Ruang Pinere RSUD Teluk Kuantan.

Dimana An HBA merupakan salah satu murid mengaji di Dharmasraya yang terkonfirmasi Positif Covid-19, data itu hasil dari tracing 14 orang murid mengaji yang ikut dilakukan Swab pada tanggal 20 Juli 2020 oleh pihak Dharmasraya.

Hal itu disampaikan oleh Jubir Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Kuansing, dr Amelia Nasrin kepada awak media melalui pernyataan resminya pada Selasa (21/7/2020) malam di Teluk Kuantan.

"An. HBA merupakan murid mengaji dari pasien konfirmasi positif yang dari Dharmasraya. Hasil tracingnya ada 14 murid yang diswab. Dan hanya An. HBA yang positif," jelas dr Amelia Nasrin.

Pasien An HBA laki-laki berusia 10 tahun yang tinggal di Pucuk Rantau ini, kata dr Amel, masuk pinere tanggal 21 Juli 2020 pukul 20.30 WIB. "Pasien merupakan konfirmasi positif tanpa gejala, pasien merupakan hasil tracing dari pasien konfirmasi positif dari Kabupaten Dharmasraya. Untuk kontak serumah dilakukan pengambilan swabnya malam ini (Selasa malam, 21/7/2020) sebanyak 4 orang," papar dr Amel.*