Plt Kadiskes Diganti, Sekda Agus Mandar: Pak Bupati Percayakan Ke Jafrinaldi


Dibaca: 2499 kali 
Jumat, 09 Juli 2021 - 23:45:00 WIB
Plt Kadiskes Diganti, Sekda Agus Mandar: Pak Bupati Percayakan Ke Jafrinaldi Foto: Pj Sekda Kuansing Dr Agus Mandar SSos MSi (baju hitam) saat menyerahkan SK Plt Kadis Kesehatan kepada Kafrinaldi AP MIP (baju putih) di Ruang Sekda Kuansing, Jum'at (09/07/2021)

TELUK KUANTAN, HarianTimes.com - Bupati Kuantan Singingi Andi Putra SH MH melakukan pergantian pejabat Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing) dari Helmi Ruspandi SSos MPH dipercayakan kepada Jafrinaldi AP MIP.

Hal itu dibenarkan oleh Pj Sekda Kuansing Dr Agus Mandar SSos MSi kepada HarianTimes.com di Teluk Kuantan, Jum'at (09/07/2021) malam.

Dimana hal ini kata Pj Sekda Kuansing, dikarenakan sebagai upaya untuk meningkatkan kinerja Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 di Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Riau.

"Karena secara nasional penyebaran wabah Covid 19 sangat mengkhawatirkan, maka perlu ada langkah langkah strategis dari Satgas antara lain membenahi Manajemen dan pengembangan kapasitas Dinas Kesehatan, untuk itu perlu ditambah tenaga manajerial setingkat eselon II untuk memimpin Dinas Kesehatan," terang Pj Sekda Agus Mandar.

Terkait hal itu, Pj Sekda Kuansing menjelaskan bahwa Bupati Kuansing Andi Putra SH MH sudah melakukan penunjukkan pejabat Pelaksana Tugas (Plt) Kadis Kesehatan Kuansing yang baru.

"Ya, Bupati Kuantan Singingi Pak Andi Putra sudah menunjuk Jafrinaldi AP MSi yang sekarang menjabat sebagai Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) untuk menjadi Plt Kepala Dinas Kesehatan," terang Agus Mandar.

Sementara itu Plt Kadis Kesehatan yang lama, sambung Pj Sekda Kuansing, Helmi Ruspandi SSos MPH dikembalikan pada posisi jabatannya yang semula.

"Pak Helmi tetap sebagai Sekretaris Dinas Kesehatan, begitu juga dengan para Kabid dan pejabat lainnya tidak ada yang diganti, semuanya tetap bekerja seperti biasa, justru kita mensupport tenaga tambahan, maka Pak Bupati mengintruksikan Pak Jafrinaldi agar bisa membantu meningkatkan kinerja Dinas Kesehatan baik dalam penanganan Covid 19 maupun dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat Kabupaten Kuantan Singingi," tegas Agus Mandar.*