Lahan Kaplingan Keluarga Auri di Rimbo Panjang Dirusak Pihak yang Mengklaim Pemilik Tanah


Dibaca: 1406 kali 
Ahad, 19 September 2021 - 19:36:04 WIB
Lahan Kaplingan Keluarga Auri di Rimbo Panjang Dirusak Pihak yang Mengklaim Pemilik Tanah Mayor (Purn) Sumadi.

Kampar, Hariantimes.com - Tanah kaplingan milik keluarga besar Angkatan Udara yg terletak di perbatasan Desa Rimbo Panjang dan DesaTarai Bangun, Kecamatan Tambang, Kabupaten Kampar, Riau luluh lantak dirusak oleh pihak yang mengklaim sebagai pemilik tanah tersebut. 

Bahkan, tanaman dan rumah yg berada di atas tanah kaplingan sudah dihancurkan dan dirusak oleh orang suruhan yang mengklaim tanah tersebut. 

Menurut Mayor (Purn) Sumadi salah seorang pensiunan Auri sekaligus pemilik lahan yang bersengketa, saat ini kondisi lahan miliknya telah luluh lantak.

"Tidak hanya lahan saya, lahan teman saya  juga seperti itu. Hal ini telah kami laporkan kepada pihak yg berwajib tetapi tidak mendapat tanggapan dan jelas tindak lanjunya," kata Sumadi dan dibenarkan oleh Ibuk Lin dan beberapa pemilik lahan lainnya, kepada Hariantimes.com, Minggu (19/09/2021).

Sumadi mengatakan, tanah kaplingan tersebut dibelinya dengan cara mencicil dengan dipotong gaji selama tiga tahun sejak tahun 1986-1989. 

"Demikian juga halnya dengan kawan saya yang lainnya. Untuk memperoleh tanah tersebut kami rela gaji kami dipotong. Kalau saya di potong Rp17.500 per bulan selama tiga tahun" ujarnya. 

Sumadi mengatakan, untuk keluarga Auri Pekanbaru  ada sekitar 80 kapling. "Seluruhnya saat ini kondisinya luluh telah luluh lantak," kata laki-laki yang mengaku berumur 64 tahun tersebut mengakhiri.(*)

Penulis: Zulfilmani